Cara Cek Paket Telkomsel Lewat SMS dan Alternatif Lainnya

cara cek paket telkomsel

Cara cek paket Telkomsel lewat SMS, aplikasi MyTelkomsel, panggilan telepon, dan melalui customer service sangat mudah dilakukan.

dBeberapa cara tersebut bisa dibilang praktis karena bisa dilakukan hanya menggunakan ponsel milik pelanggan Telkomsel.

1. Cara Cek Paket Telkomsel Lewat SMS

Untuk cara pertama, yang bisa dilakukan oleh pelanggan Telkomsel untuk mengecek paket, pulsa, atau kuota internet yang dimiliki adalah melalui SMS. Caranya sangat mudah yakni mengirimkan pesan singkat ke nomor 3636.

Cara ini sangat simple dan bebas biaya alias gratis! Berikut adalah langkah-langkah untuk mengecek paket Telkomsel lewat SMS:

  • Buka menu Pesan pada ponsel pelanggan Telkomsel
  • Ketik UL INFO
  • Kirimkan pesan tersebut ke 3636
  • Akan ada pesan balasan yang menginformasikan paket Telkomsel yang sedang aktif atau dimiliki saat itu

2. Cara Cek Paket Telkomsel Lewat My Telkomsel

MyTelkomsel adalah aplikasi khusus pengguna Telkomsel yang bisa digunakan untuk berbagai kebutuhan terkait penggunaan kartu Telkomsel yang dimiliki. Salah satu dari fitur yang bisa dimanfaatkan oleh pelanggan Telkomsel adalah fitur untuk melihat paket Telkomsel yang dimiliki.

Caranya adalah sebagai berikut:

  • Download terlebih dahulu aplikasi MyTelkomsel yang tersedia di App Store dan Play Store
  • Login menggunakan nomor Telkomsel yang aktif
  • Setelah berhasil masuk, di halaman depan akan langsung terlihat beberapa informasi seperti sisa pulsa yang dimiliki, paket data, dan kuota internet yang tersedia
  • Pelanggan Telkomsel dapat melakukan pembelian pulsa maupun paket data melalui aplikasi tersebut dengan memilih berbagai paket data yang ditawarkan

3. Cara Cek Paket Telkomsel Lewat Panggilan Telepon

Cara ketiga untuk melihat paket Telkomsel yang dimiliki adalah melalui panggilan telepon. Cara ini dilakukan dengan menggunakan kode USSD yakni *888# dengan detail sebagai berikut:

  • Buka menu Phone yang terdapat pada ponsel
  • Ketik *888# pada dial phone number yang terdapat pada ponsel
  • Ketik angka 8 untuk mengetahui sisa pulsa yang dimiliki
  • Ketik angka 2 untuk melakukan pengecekkan kuota internet Telkomsel
  • Tunggu hingga ada notifikasi yang berisi informasi mengenai sisa kuota Telkomsel yang dimiliki pada saat itu.

BACA JUGA: Cara Melacak Paket yang Mudah Melalui PC atau Handphone

4. Cara Mengecek Paket Telkomsel Lewat Customer Service

Selain cara-cara cek paket Telkomsel di atas, pengguna juga bisa melakukan pengecekkan paket yang dimiliki lewat customer service. Caranya juga mudah dan cepat, sebagai berikut:

  • Buka menu Telepon di ponsel
  • Ketik 188
  • Lakukan panggilan ke nomor customer service Telkomsel tersebut
  • Ikuti petunjuk yang diberikan operator
  • Paket yang dimiliki dan sisa kuota pengguna Telkomsel akan diinformasikan

Sebagai tambahan informasi, cara cek paket Telkomsel ini akan dikenakan biaya panggilan telepon sebesar Rp300.

5. Cara Cek Paket Telkomsel Lainnya

Selain cara cek paket Telkomsel lewat SMS, aplikasi MyTelkomsel, panggilan telepon, ataupun customer service, pengguna Telkomsel bisa mencoba beberapa alternatif lainnya. Pengguna Telkomsel bisa mendatangi langsung GraPARI terdekat dan meminta informasi yang dibutuhkan.

Cara ini mungkin tidak sepraktis cara-cara yang dilakukan hanya menggunakan ponsel seperti yang sudah dijelaskan di atas. Akan tetapi, akan bermanfaat jika pengguna Telkomsel ingin tau informasi lain terkait paket Telkomsel yang dimiliki.

Datang langsung ke GraPARI juga dapat dimanfaatkan oleh pengguna Telkomsel jika ingin melayangkan komplain terkait kartu Telkomsel yang sedang digunakan. Cara lainnya adalah dengan menghubungi customer service melalui email di cs@telkomsel.com.

Perlu diingat bahwa kemungkinan email tidak akan langsung dibalas oleh customer service sehingga pengguna Telkomsel yang memilih cara ini harus sedikit bersabar. Selain cara cek paket Telkomsel lewat SMS, pelanggan Telkomsel juga bisa menghubungi nomor WhatsApp di 081111111111.

Tinggalkan komentar